Sempat terhenti karena Covid-19, Akhirnya UKM Risalah Menyelenggarakan 'Kembali' Dzibaan Bersama Dosen Fakultas Sains dan Teknologi
UKM Risalah – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Rebana Ilmu Seni Al-Qur’an dan Tilawah (Risalah) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) “Kembali” mengadaaakan Dziban bersama Mahasiswa dan Dosen FST. Acara tersebut dilaksanakan di Lobby gedung IsDB FST lantai 1. Acara ini dimulai pada pukul 16.00 WIB dengan diawali tawassul dan pembuka bacaan maulid. (26/05/2023).
(Dokumen Pribadi) |
Pak Aunur Rohman mengatakan Dzibaan merupakan program kerja yang pernah dilaksanakan UKM Risalah sekitar 3 tahun lalu sebelum pandemi Covid-19 menyerang. Harapan dari kegiatan ini adalaah untuk meningkatkan kecintaaan kepada Rasulullah Muhammad SAW di lingkungan Fakultas Sains dan Teknologi. Karena Allah SWT dan para malaikat selalu bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW. Sehingga kita sebagai makhluk-Nya juga harus terus bersholawat kepada Nabi Muhammad SAW.
“Allah saja bersholawat kepada Nabi, Malaikat pun Sholawat kepada Nabi, mosok ya kita yang makhluk biasa saja tidak mau bersholawat kepada Nabi. Maka dari itu, saya apresiasi kepada UKM Risalah yang telah berkenan untuk menghidupkan kegiatan Dzibaan ini kembali, sehingga kita bisa bersama-sama melakukan Syi’ar dan Sholawat,” Ucap Pak Aunur selaku Sekretaris Prodi Matematika itu.
Kemudian Bapak Fachri Hakim selaku perwakilan pembina UKM Risalah mengatakan bahwa UKM Risalah di tahun ini berhasil “Merevitalisasi” kebiasaan yang dulu pernah kita laksanakan secara rutin. Harapannya dari UKM Risalah dapat melaksanakan kegiatan ini secara rutin, sehingga akan lebih banyak lagi yang ikut dalam kegiatan Dzibaan ini.
“Saya mengucapkan apresiasi sebesar-besarnya kepada UKM Risalah yang mau mengadakan acara ini kembali. Sejak kita menempati gedung IsDB ini gedung ini belum pernah diadakan acara Dzibaan, selain acara besar yang diadakan oleh fakultas. Semoga nantinya saya bisa mengajak dosen-dosen yang lain untuk ikut di acara ini. Pesan saya untuk UKM Risalah semoga bisa istiqomah dalam menjalankan kegiatan, dan tetap ikhlas dalam melakukan kebaikan”. Pungkas dosen prodi kimia itu.
Kemudian, saat ditemui di luar lobby, orang yang kerap disapa mbak Bila selaku koor Departemen Kesenian merasa sangat senang, karena proker Departemen Kesenian yang telah lama tidak dapat dilaksanakan, kembali dapat dilaksanakan tanpa adanya suatu halangan apapun. Selain itu, beliau merasa sangat bangga karena dari keluarga FST khususnya para dosen menyambut baik kegiatan ini.
Penulis: Generasi Risalah 20
Komentar
Posting Komentar