Semarak Kemeriahan Puncak Acara Harlah UKM Risalah Ke-7, UKM Risalah Kini Tampil Beda

 UKM Risalah – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Rebana Ilmu Seni al-Quran dan Tilawah (RISALAH) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) mengadakan acara Halalbihalal dan Sarasehan IKRAR (Ikatan Keluarga Alumni Risalah), serta Lailatus Sholawat. Acara-acara tersebut merupakan acara puncak dari acara Harlah UKM Risalah. Adapun acara ini bertempat di Auditorium 1 Kampus 1 UIN Walisongo Semarang dan dimulai pada pukul 08.00 WIB sampai 12.00 WIB, sedangkan Lailatus Sholawat dimulai pada pukul 19.30 WIB sampai 23.00 WIB (13/05/2023).


Halalbihalal yang diadakan oleh UKM Risalah ini bertujuan untuk menyambung tali silaturahim pengurus, anggota, dan alumni risalah. Selain itu, acara ini menjadi ajang pertemuan para alumni untuk membahas keberlanjutan IKRAR (Ikatan Keluarga Alumni Risalah). “Mumpung di bulan Syawal, dibuat agenda halalbihalal. Seperti tradisi di Indonesia, begitu. Biasanya di bulan Syawal diadakan acara halalbihalal. Halalbihalal di tahun ini agak berbeda dengan 3 tahun sebelumnya yang dilaksanakan secara online karena adanya pandemi COVID-19. Maka dari itu, di tahun ini karena pandemi COVID-19 sudah hilang, makanya sebagai rasa syukur dari para pengurus itu ingin mengadakan halalbihalal secara offline.”, tutur Ketum yang biasa dipanggil mas Ali itu.

Halalbihalal
(Dokumen Pribadi)

Dalam acara halalbihalal ini diundang beberapa angkatan generasi risalah dari tahun 2014 sampai tahun 2022. Setelah acara dibuka oleh MC, pada susunan acara terdapat beberapa sambutan yang diisi oleh ketua umum dan perwakilan angkatan. Perwakilan angkatan 2019 adalah Mas Riyan, perwakilan dari angkatan 2020 adalah Mas Irham, perwakilan dari angkatan 2021 adalah Mas Akmal, dan perwakilan dari angkatan 2022 adalah Mbak Zida. “Kita bisa melihat bersama, para senior juga melihat tentunya, para alumni, para pembina melihat bagaimana kalian bekerja keras untuk menyukseskan acara harlah ini. Kita lihat di berbagai media sosial yang dimiliki UKM Risalah sungguh padat acaranya, sungguh berkualitas, sungguh kreatifitas dari temen-temen Risalah yang saat menjabat sungguh luar biasa, saya memberikan apresiasi setinggi-tingginya”, tutur Mas Riyan selaku perwakilan generasi risalah 2019. Tentunya apresiasi yang setinggi-tingginya perlu diberikan untuk panitia harlah UKM Risalah yang telah bekerja keras demi sukses dan lancarnya berbagai rangkaian acara yang telah disusun dengan sangat luar biasa ini.


Acara ini dimeriahkan oleh grup rebana Ar-Risalah. Selain itu, acara ini diisi dengan menonton bersama video kreatif yang telah dibuat oleh generasi risalah 21 dan 22. Setelah itu, membacakan pemenang lomba yang telah dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 6 Mei 2023, baik indoor maupun outdoor. Juara umum dimenangkan oleh generasi risalah 2022 dengan perolehan 12 poin dari seluruh cabang lomba yang telah diikuti. Kemudian, dilanjut dengan mushofahah, makan bersama, dan foto bersama. Foto bersama menandakan telah ditutupnya acara halalbihalal. 

Lailatus Sholawat
(Dokumen Pribadi)

Selanjutnya pada malam harinya dimulailah acara Lailatus Sholawat yang dimeriahkan oleh grup rebana Ar-Risalah dan diisi mauidzoh hasanah oleh K.H. Syaifudin Zuhri, S.Pd.I atau yang biasa dikenal dengan sebutan Abah Din. Abah Din banyak memberikan nasehat untuk para mahasiswa. Seperti jargon UKM Risalah, Salam Fastabiqul Khoirot yang berarti berlomba-lomba dalam kebaikan. Abah Din banyak menceritakan dan mencontohkan kebaikan yang dapat dilakukan sebagai mahasiswa. Pada acara ini, UKM keagamaan se-UIN Walisongo juga ikut meramaikan acara Lailatus Sholawat. Selanjutnya dilaksanakan sarasehan dan pembentukan kepengurusan IKRAR yang dilaksanakan setelah acara Lailatus Sholawat.

Mauidzoh Hasanah K.H. Syaifudin Zuhri, S.Pd.I
(Dokumen Pribadi)

Penulis : Najwa Shofy Aulia

Komentar